Pengumuman PPDB Online MTsN 1 Merangin

* LANGKAH-LANGKAH UNTUK CETAK BUKTI PENDAFTARAN ONLINE :

  1. Login ke : https://mtsn1merangin.mdrsh.id/
  2. Kik Menu PPDBM
  3. Isi Form Pendaftaran
  4. Mendapat User Name Dan Password
  5. Login Dengan User Name Dan Password
  6. Lengkapi Data
  7. Cetak Bukti Pendaftaran
  8. Untuk Jalur Prestasi tetap mengisi link pendaftaran yang sama namun wajib mengisi link berikut :

* SYARAT PENDAFTARAN ONLINE YANG WAJIB DI UNGGAH/UPLOAD ADALAH PAS FOTO

* PERSYARATAN PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU MTs NEGERI 1 MERANGIN TAHUN PELAJARAN 2024/2025 YANG HARUS DILENGKAPI

A. PERSYARATAN UMUM

  1. Berusia Maksimal 15 Tahun
  2. Tamatan SD/MI Sederajat
  3. Memiliki SKHUN/Tanda Lulus Dari Sekolah
  4. Berkelakuan Baik
  5. Mampu Baca Tulis Al-Qur’an

B. PERSYARATAN KHUSUS 

  1. Foto copy SKL yang telah dilegalisir sebanyak 3 lembar
  2. Foto copy akta kelahiran atau surat keterangan lahir sebanyak 3 lembar
  3. Foto copy kartu keluarga sebanyak 3 lembar
  4. Surat Berkelakukan baik dari SD/MI yang asli 
  5. Foto copy raport kelas 4 s/d 6 sebanyak 1 rangkap
  6. Foto copy kartu NISN sebanyak 3 lembar
  7. Foto copy KTP ayah dan Ibu sebanyak 3 lembar
  8. Foto copy kartu PIP/ KIP/ KKS/ PKH (jika ada)
  9. Mengisi formulir pendaftaran yang dibuktikan kartu pendaftaran secara online
  10. Phas foto ukuran 3 x 4 sebanyak 3 lembar.
  11. Materai 10.000 sebanyak 3 lembar
  12. Map Biola tulang Merah ( untuk Laki-laki) Hijau (untuk perempuan) 3 buah.
  13. Untuk Jalur prestasi wajib mengisi link : https://forms.gle/KfN3uTAA4NPCZfYx6
  14. Untuk Jalur prestasi wajib melampirkan Piagam penghargaan )

* prestasi di bidang keagamaan dibuktikan dengan sertifikat tahfidz, syahadah/Bukti kemampuan baca kitab turats, MTQ, MHQ, MSQ, Pidato Bahasa Arab, Kaligrafi dan kompetisi sejenisnya di tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, Nasional, atau Internasional;

* prestasi di bidang akademik dibuktikan dengan perolehan nilai rapor, perolehan medali emas, perak, perunggu pada KSM, MYRES, OSN, OSP, OSK dan kompetisi sejenisnya yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Kementerian lainnya, BRIN, dan Perguruan Tinggi. terakreditasi dalam atau luar negeri, atau bentuk prestasi lainnya.

* prestasi di bidang non-akademik yang dibuktikan dengan perolehan medali emas, perak, perunggu pada AKSIOMA atau ajang kompetisi sejenis lainnya yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan dan kebudayaan, Kementerian Lainnya, Pemerintah Daerah, dan lembaga profesional lainnya.


YANG PERLU DIPERHATIKAN

1. Pendaftaran online

a. Jalur Reguler : tanggal  24 April 2025 s/d 13 Juni  2025

b. Jalur Prestasi : tanggal 14 April 2025 s/d 14 Mei 2025

2. Penyerahan kelengkapan bahan : 02 Juni 2025 s/d 13 Juni 2025

3. Pengumuman kelulusan adminstrasi tanggal 14 Juni 2025

4. Tes Akademik dan keagamaan: tanggal 16 Juni 2025 dan 17 Juni 2025

5. Pengumuman kelulusan akademis tanggal 18 Juni  2025

6. Daftar Ulang tanggal 18 s/d 20 Juni 2025

Biodata Yang Diisikan (Nama Lengkap, Tempat Dan Tanggal Lahir, Data Orang Tua Dan Lain-Lain) Harus Sama Dengan Ijazah/Akta Kelahiran Yang Di Miliki Calon Peserta Didik Baru. Panitia Tidak Bertanggung Jawab Apabila Terjadi Kesalahan Pengisian Data.

Penyerahan Berkas Persyaratan Harus Diantar Langsung Ke Sekretariat Panitia Ppdb Mts Negeri 1 Merangin Yang Beralamat Di Jl. Man Kelurahan Pasar Atas Kecamatan Bangko Dengan Disertai Cetak Bukti Pendaftaran Online Setelah Daftar Online.

Home Pendaftaran Login